Senin, 02 Maret 2009

Serbiserba

Ekstrak strawberry organik lebih efektif mencegah kanker

Studi terbaru menunjukkan bahwa ekstrak strawberry organik dapat lebih efektif mencegah perkembangbiakan sel kanker dibandingkan ekstrak strawberry konvensional.

Para peneliti Ilmu Pertanian, Universitas Swedia dan Universitas Lund membandingkan lima ekstrak strawberry organik dengan ekstrak strawberry konvensional untuk mengetahui kemampuannya menahan perkembangbiakan sel kanker usus dan payudara manusia. Hasilnya, mereka menemukan ekstrak strawberry organik lebih efektif dalam mencegah perkembangbiakan dua jenis sel kanker itu daripada strawberry konvensional.

Ekstrak strawberry organik mengurangi perkembangbiakan sel pada dosis antara 0,025 hingga 0,5 persen dari berat kering ekstrak volume pembiakan sel. Pada konsentrat tertinggi, ekstrak organik dapat mencegah perkembangbiakan sel kanker usus (HT29) hingga 60 persen dan sel kanker payudara (MCF-7) hingga 53,1 persen. Nilai itu setara dengan ekstrak strawberry konvensional 49,7 persen untuk sel kanker usus dan 37,9 persen untuk sel kanker payudara. Perbedaan yang signifikan dalam statistik.

Ekstrak yang paling efektif untuk mencegah perkembangbiakan sel mengandung 48 persen lebih askorbat dan lima kali lebih dehydroaskorbat. Vitamin C adalah askorbat ditambah dehydroaskorbat. Strawberry organik juga mengandung zat antioksidan dan askorbat yang relatif lebih tinggi dibandingkan dehydroaskorbat.

Kompos sebagai suplemen tanah juga dapat menambah jumlah bahan antioksidan dalam strawberry. Ekstrak strawberry yang kaya vitamin C dan antioksidan, tercampur dengan mitogen aktif protein kinase (MAPK) menandakan aliran pembelahan sel, transformasi dan perkembangbiakan sel kanker.

Manfaat strawberry organik juga ditemukan pada buah lainnya. Buah plums kuning organik ditemukan kaya asam phenol ketika tumbuh secara alami di lahan rumput atau sekitar clover (tanaman genus Trifolium) dibandingkan buah plums yang tumbuh secara konvensional. Plums dan ekstrak clover menyebabkan apoptosis (kematian sel) dan mengurangi kemungkinan hidup sel kanker pada hati manusia.


KEAJAIBAN MADU


Untuk terbakar
Oleskan dengan rata di atas bagian yang terbakar. Madu akan mendinginkan, menghilangkan rasa sakit dan membantu dengan cepat kesembuhan tanpa korengan. Selain berfungsi sebagai salep dan anti biotika, bakteri tidak dapat hidup dalam madu.

Ngompol
Satu sendok teh madu sebelum tidur membantu mengurangi ngompol pada anak. Kurang Tidur
Satu sendok makan madu dimasukkan dalam satu cangkir susu panas akan membantu tidur dan bekerja baik.

Kerja keras
Madu sarat dengan berbagai vitamin, mineral, asam amino dan sebagainya. Ganti semua penggunaan gula pasir dengan madu. Gula pasir kurang mengandung zat gizi lainnya selain kalori.

Hidung tersumbat
Taruh satu sendok makan madu dalam suatu baskom yang berisi air panas dan hirup uapnya setelah anda menutup kepala anda dengan handuk di atas baskom. Sangat efektif.

Luka atau Lecet
Tutup luka dengan madu dan perban. Penyembuhan yang sangat baik.

Untuk Kelelahan (Fatigue)
Larutkan satu sendok makan madu dalam air suam-suam kuku atau seperempat bagian madu berbanding satu bagian air dalam suatu tempat kemudian masukkan dalam kulkas. Madu terutama terdiri dari fruktosa dan glukosa dengan demikian akan diserap dengan cepat oleh sistem pencernaan. (Madu adalah suatu penyetabil alamiah yang unik - Yunani Kuno) Para Atlet Yunani kuno menggunakan madu untuk stamina sebelum bertanding dan sebagai penyegar kembali setelah pertandingan.

Pembersih Muka
Campurkan madu dan oatmeal kira-kira sama perbandingannya, ratakan dan gunakan sebagai masker. Biarkan setengah jam kemudian cuci. Bagus sebagai penghilang jerawat dan lain-lain.

Gangguan Pencernaan
Campur madu dengan cuka jus apple kira-kira 50:50 dan larutkan dengan air. Ini akan membantu pencernaan. (Juga sangat baik untuk tulang-tulang persendian)

Penyubur Rambut
Campur madu sejumlah yang sama dengan minyak zaitun lalu olesi pada rambut serta kulit kepala dan tutup kepala dengan handuk hangat untuk setengah jam kemudian shampoo bersih. Madu dapat memberi nutrisi bagi rambut dan kulit kepala. Rambut takkan pernah kelihatan atau merasa lebih baik.

Sakit (Radang) Tenggorokan
Tuangkan satu sendok teh madu dan taruh dibagian belakang mulut dan telan melalui tenggorokan. Madu sangat efektif untuk menyembuhkan radang tenggorokan.

Untuk Stress
Madu dalam air adalah suatu stabilisator - dapat menenangkan pikiran yang tegang dan mendukung pikiran ketika sedang rileks. Gunakan kira-kira duapuluh lima persen madu dalam air.

Anemia (Kurang darah)
Madu adalah penambah darah yang meningkatkan kandungan sel-sel darah. Makin hitam madu makin banyak mengandung mineral.

Pengawet Makanan
Kue-kue dengan menggunakan madu sebagai pengganti gula pasir akan lebih lama segarnya karena mengandung antibiotik alamiah. Kurangi cairan kira-kira seperlima untuk membiarkan kelembaban madu.

Pasien Jantung
Para penderita lebih baik dianjurkan mengganti gula pasir yang mengandung sukrosa, dengan madu yang mengandung fruktosa dan glukosa alamiah.

Demam Hay (Demam karena kepekaan terhadap rumput atau jerami)
Mengunyah bagian atas dari madu kental(bentuk padat) akan meningkatkan sistem kekebalan yang disebabkan oleh sejumlah kecil tepung sari yang terkandung dalam madu. Selama sakit kunyahlah satu sendok teh dari bagian atas madu tadi selama 20 menit lima sampai enam kali sehari. Sangat efektif dan berguna juga bagi penderita asma.

Botol Bayi
Empat sendok teh madu masukkan ke dalam botol bayi yang berisi air, Hal ini adalah dot sekaligus penambah multivitamin yang sangat baik bagi bayi. Jika minuman bayi keluarnya terlalu encer kemudian kurangi dengan setengah sendok teh ; jika terlalu kental tambah dengan setengah sendok teh.

Pertumbuhan gigi bayi
Madu yang dioleskan pada gusi bayi adalah obat penenang dan anestesia yang aman bagi bayi pada masa pertumbuhan giginya.

Osteoporosis (Tulang kropos)
Penelitian di Inggeris menunjukan bahwa satu sendok teh madu tiap hari akan membantu penggunaan kalsium dan mencegah tulang kropos. Penting untuk usia 50 tahun ke atas.

Umur Panjang
Suatu fakta yang sudah umum di seluruh dunia adalah bahwa orang-orang yang paling panjang umurnya selalu mengkonsumsi madu secara teratur. Suatu fakta yang menarik lainnya adalah peternak lebah terhindar dari kanker dan penyempitan pembuluh darah daripada jenis pekerja lainnya di dunia.

Migraine (sakit kepala)
Gunakan satu sendok makan madu yang dilarutkan dalam setengah gelas air hangat. Hisaplah sedikit demi sedikit pada saat awal serangan migraine. Jika perlu ulangi tiap 20 menit sekali. Selalu efektif (sesuai dengan tip penyembuhan) untuk migraine yang berhubungan dengan stress.

Sakit Mata (Kotoran/belek putih pada mata)
Madu dilarutkan dalam sejumlah air hangat. Teteskan, bila sudah dingin, sebagai lotion atau tetes mata.

Obat Batuk
6 ons cairan madu
2 ons gliserin
2 buah jeruk lemon yang sudah dijus
Dicampur rata. Masukkan dalam botol dan tutup rapat. Gunakan secukupnya.

Penting:
Simpan madu dalam lemari P3K untuk penggunaan darurat dan sediakan juga dalam lemari dapur anda.

Smoga bermanfaat...........

Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #28 on: March 24, 2007, 03:26:51 PM »

PSYLIUM HUSK[/color]


mengandung serat tinggi dan dapat langsung dikonsumsi. Karena hal tersebut, campuran kulit psylium sering digunakan sebagai bahan campuran makanan dan minuman kesehatan, juga bahan dalam pengobatan tradisional.
Kulit psylium secara farmakologi sangat bermanfaat untuk pengobatan, sebagai obat pencahar, panas dalam, menghaluskan kulit dan menyegarkan kulit.
Indikasi penggunaannya untuk mengobati beberapa penyakit seperti sulit buang air besar, radang usus, diare, disentri, radang pembuangan air, wasir, gangguan lambung, menekan kolesterol, dll.
Logged

Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #29 on: March 25, 2007, 10:47:24 PM »

BIJI BUNGA MATAHARI

Biji bunga matahari banyak mengandung vitamin B1. Vitamin B1 paling banyak ditemukan pada dry yeast dan kulit gandum. Vitamin B1 penting bagi metabolisme lemak dan karbohidrat dan juga berfungsi sebagai coenzyme dan sangat dibutuhkan pada transfer asam pirufat dalam siklus Kreb's.
Kekurangan Vitamin B1 menyebabkan penyakit beri-beri dimana terjadi kerusakan pada saraf dan metabolisme, sakit pada kaki dan tangan, serta pembesaran jantung dan penimbunan cairan.
Gejala antara lain : hilangnya nafsu makan, keletihan, mual, muntah dan gangguan mental.
Secara klinis, Vitamin B1 berperan dalam mempertahankan fungsi dari sistem saraf, otot dan jantung serta dibutuhkan untuk pertumbuhan dan perkembangan tubuh


JAMUR PINUS

Jamur pinus sumber vitamin B2. Vitamin B2 adalah vitamin yang larut dalam air. Vitamin B2 merupakan anti oksidan dan berfungsi menjaga penglihatan, kulit, kuku dan rambut. Riboflavin membantu untuk mencegah migren dan meningkatkan produksi energi dan mitochondria.


RUMPUT LAUT

Rumput laut merupakan bentuk sintetis dari vitamin B12 (buatan manusia). Berfungsi untuk penyakit anemia yg kekurangan vitamin B12. Sedangkan vitamin B12 sendiri tersebut penting untuk pertumbuhan, reproduksi sel, formasi darah dan sintesis darah dan selaput.


TOMAT

Tomat banyak mengandung vitamin B5 dan vitamin B5 ini sering dinamakan vitamin anti stres dan dikenal sebagai pencegah depresi. Akan tetapi, kelebihan dari vitamin B5 ini dapat hilang bila dimasak dalam air dan rusak oleh panas dan pembekuan. Beberapa sumber makanan yang mengandung vitamin B5 antara lain: kuning telur, susu, yogurt, keju, biji gandum, kacang-kacangan dan gandum.
Vitamin B5 sangat diperlukan untuk menambah pertahanan tubuh dari stress dan dapat dijadikan sebagai pelindung melawan radiasi yang disebabkan oleh sel rusak
Logged
VIP LC : miCa 058 medhan

M&D

**********

Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #30 on: March 26, 2007, 06:02:08 AM »

Redakan sembelit dengan Lobak

Lobak (Raphanus Sativus) bentuknya mirip sekali dengan wortel. Yang membedakan hanya warna. Lobak berwarna putih, sedang wortel berwarna orange. Lobak biasa diolah dan disajikan dalam bentuk sayur. Bila dimakan mentah atau dijadikan lalap rasanya pedas dan agak berbau. Sayuran ini banyak mengandung air.
Lobak merupakan tanaman perdu semusim. Batangnya pendek, daunnya lonjong berbulu. Untuk memperbanyaknya bisa menggunakan biji.

Di Eropa, orang biasa mengonsumsinya bersama roti tawar, atau dikonsumsi mentah-mentah untuk sarapan pagi. Dari beberapa penelitian yang dilakukan sayuran satu ini antara lain mengandung vitamin A, B, dan C. Juga terdapat senyawa niacin, minyak asiri, rafanol, dialilsulfida dam methanethiol.

Kandungan zat kimia alami itu membuat lobak diindikasikan dapat mengatasi beragam penyakit. Seperti, muntah-muntah, cegukan, sembelit, disentri, tekanan darah tinggi dan beberapa lainnya.

Meski bisa mengatasi berbagai penyakit, namun orang yang mengidap asthenia (lemas) atau rasa dingin pada limpa tidak diperbolehkan mengonsumsi ramuan atau pun lobak itu itu sendiri. Berikut ini beberapa ramuan lobak:

Untuk sembelit: Iris tipis-tipis 500 gr lobak. Kemudian rebus dengan 1 liter air hingga tersisa separonya. Setelah itu air rebusannya diminum.

Untuk muntah-muntah: Iris-iris beberapa buah lobak, tambahkan tiga potong jahe segar dan madu secukupnya. Kemudian panaskan sejenak. Ramuan siap dikonsumsi.

Untuk disentri: Gunakan 100 gr daun lobak tua. Rebus dengan air secukupnya hingga mendidih hingga mengental. Minumlah air ramuan ini selagi hangat. Lakukanlah pengobatan secara teratur selama 3 - 5 hari. (Catatan: Bila disentri yang diderita sudah lama, sebaiknya daun lobak direbus dengan menambahkan daging ayam hingga menyerupai sup.)

Untuk tekanan darah tinggi: Ambil biji lobak kering sebanyak 6 gr. Tumbuk hingga halus, lalu minumkan kepada penderita. Selain itu, bisa juga menggunakan buah lobak segar dengan cara dijus. Gunakan ramuan 2 kali sehari sebanyak 1 cangkir kecil selama 1 minggu.
Logged



**********

Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #31 on: April 02, 2007, 07:48:56 AM »

Atasi Cacar Air dengan Jintan Hitam




Jintan yang kerap digunakan bijinya, termasuk sebagai salah satu bahan bumbu dapur berbau khas. Biasanya, masakan-masakan daerah seperti dari Jawa dan Sumatera sering menambahkan bahan ini ke dalam masakannya. Jenis jintan, terbagi dalam dua rupa, yaitu jintan putih dan jintan hitam. Jintan yang sering dijadikan bumbu masak adalah jintan putih.

Khusus jintan hitam (Nigella sativa Linn) ternyata banyak mengandung khasiat untuk mengatasi berbagai penyakit. Di beberapa daerah, biji yang juga disebut jintan hitam pahit di Malaysia ini juga digunakan sebagai peluruh keringat, peluruh kentut, perangsang, peluruh haid, dan memperlancar air susu ibu (ASI). Tumbuhan jinten ini umumnya memiliki tinggi 50 centimeter berbatang tegak, berkayu dan berbentuk bulat menusuk.

Daunnya kadang-kadang tunggal atau bisa juga majemuk dengan posisi tersebar atau berhadapan. Bentuk daunnya bulat telur berujung lancip. Di bagian permukaan daunnya terdapat bulu halus. Konon, tumbuhan jintan hitam ini berasal dari Eropa Selatan yang memiliki bunga yang bentuknya beraturan. Bunga ini kemudian menjadi buah berbentuk bumbung atau buah kurung berbentuk bulat panjang. Buahnya keras seperti buah buni.

Bijinya berwarna hitam pekat. Khasiat yang dimiliki jintan hitam ini berasal dari kandungan kimia yang ada di dalamnya. Kandungan kimia jintan hitam terdiri dari minyak atsiri, minyak lemak, d-limonena, simena, glukosida, saponin, zat pahit, jigelin, nigelon, dan timokonon. Berbagai kandungan ini didapat dari biji jintan hitam.

Menurut Prof Hembing Wijayakusuma dalam bukunya Tumbuhan Berkhasiat Obat Indonesia: Rempah, Rimpang, dan Umbi biji jintan hitam itu mampu pula mengobati sakit perut, disentri, keracunan jamur, kembung, batuk, radang lambung, gonorrhoea, lepra, digigit ular, wasir, cacar air, dan lain-lain. Untuk mendapatkan khasiat jintan hitam, bisa dilakukan dengan dua cara. Cara pertama adalah untuk pengobatan luar dengan menghaluskan bijinya.

Bubuk jintan dihisapkan ke hidung (rhinitis dan influenza), atau dicampur dengan ramuan lain lalu ditempelkan pada bagian yang sakit. Cara kedua adalah dengan merebus biji atau bubuk jintan hitam dan dicampur bahan lain, lalu diminum. Untuk pemakaian luar, biasanya digunakan guna mengobati radang selaput lendir hidung (rhinitis), difteri (dioleskan ke seluruh tubuh), batuk rejan (dioleskan di dada dan leher), dan influenza.

Penggunaan jintan hitam dengan cara kedua adalah untuk pengobatan sembelit, disentri, gonorrhoea, batuk, digigit ular, keracunan jamur, radang lambung dan usus, serta muntah-muntah. Dalam pengobatan cacar air, 1 sendok teh jintan hitam dihaluskan bersama sebuah labu siam, 5 gram pinang, 3 lembar daun sirih, 1 siung bawang merah, 5 gram bangle, dan sebatang serai. Setelah itu, dicampur air masak dan disaring. Airnya diminum sehari tiga kali sebanyak tiga sendok makan.

Diambil dari Republika Online
Logged

********

Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #32 on: April 02, 2007, 08:32:41 PM »

buat yg tadi terkena cacar dan rematik

Adas Obat Rematik
Salah satu rempah yang memiliki khasiat sebagai obat adalah tanaman adas (Foeniculum vulgare). Tanaman ini berbentuk rumpun dengan ketinggian mencapai 3 meter. Daunnya berbentuk jarum, berwarna hijau keputihan. Bunganya berbentuk payung majemuk, berwarna kuning yang keluar dari ujung batang. Buahnya mempunyai bau khas aromatik dan bijinya berasa pedas. Perbanyakan tumbuhan bisa dilakukan dengan biji atau memisah anak tanaman.

Kandungan kimia yang dikandung adas adalah minyak atsiri (1-6 persen), anetol (50-60 persen), fenkon (20 persen), pinen, limonen, dipenten, felandren, metilkavikol, anisaldehid, flavonoid, dan minyak lemak. Bagian tumbuhan yang bisa dimanfaatkan adalah buah masak yang telah dikeringkan dan minyaknya.

Kandungan minyak atsiri dapat digunakan untuk menghambat pertumbuhan mikroba dan memberikan aroma harum dari kandungan limonennya. Kandungan flavonoid bermanfaat sebagai antiradang. Selain itu, adas bermanfaat meningkatkan pengeluaran air seni (diuretik), membantu pengeluaran angin dari tubuh (karminatif), mengurangi batuk, dan diare.

Beberapa masalah kesehatan yang bisa diatasi dengan adas adalah rematik, eksim, pembengkakan (edema), bisul, campak, cacar, buang air kecil kurang lancar, bau mulut, sariawan, amandel, demam, batuk, susah buang air besar (sembelit), mencegah tumor dan kanker, dan lain-lain.

Mengatasi rematik, adas dan daun senggugu segar ditumbuk hingga halus lalu dibalurkan pada bagian tubuh yang sakit. Selain itu, 5 gram adas, 5 gram pulasari, 30 gram daun sosor bebek, gula aren secukupnya, direbus dengan 400 cc air hingga tersisa 200 cc, lalu disaring dan diminum airnya. Lakukan dua kali sehari.

Mengatasi eksim, adas, ketepeng cina, kapur sirih, dihaluskan dan dioleskan pada bagian yang sakit. Untuk mengobati pembengkakan (edema), adas, pulasari, satu lembar daun tanduk rusa, dihaluskan dan digunakan untuk mengompres bagian tubuh yang bengkak.

Mengobati bisul, 5 gram adas, 5 gram pulasari, 10 gram pelepah pisang segar, 10 gram daun kecipir, dihaluskan lalu airnya disaring. Air dioleskan pada bisul. Jika terkena campak, adas secukupnya dan 1 batang benalu teh ditumbuk hingga halus lalu digunakan sebagai bedak pada bagian tubuh yang terkena campak.

Mengatasi cacar, 10 gram adas, 5 gram pulasari, 10 gram kunyit, 10 gram daun genjer, dihaluskan lalu ditempelkan pada bagian tubuh yang sakit. Selain itu, 5 gram adas, 5 gram pulasari, 30 gram bonggol pisang batu, direbus dengan 400 cc air hingga tersisa 200 cc, lalu disaring dan diminum airnya.

Buang air kecil kurang lancar, adas, daun encok atau daun ungu, digiling halus. Kemudian digosokkan di perut bagian bawah tepat di posisi kandung kemih, maksimal 30 menit. Mengatasi sakit pinggang, 5 gram adas, 5 gram pulasari, 10 gram lempuyang wangi, 10 gram meniran kering, 10 gram daun kumis kucing, direbus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc, lalu disaring dan diminum airnya sebanyak 150 cc. Lakukan dua kali sehari.

Jika mengalami bau mulut, 10 gram adas, 7 lembar daun sirih, 15 gram kencur segar, 5 gram biji pinang, direbus dengan 1.000 cc air hingga tersisa 500 cc. Ramuan disaring dan diminum airnya.

Mengatasi sariawan, 10 gram adas, 10 gram kunyit, 10 gram daun sembung, 15 gram kayu manis, direbus dengan 700 cc air hingga tersisa 400 cc. Airnya diminum hangat-hangat sebanyak 200 cc sebanyak dua kali sehari.

Jika terkena amandel, 5 gram adas dan 1 batang benalu yang menempel di pohon jeruk nipis, direbus dengan 400 cc air hingga tersisa 200 cc. Lalu, ramuan disaring dan diminum airnya sebanyak 100 cc, lakukan 1 kali sehari.

Mengatasi demam, 5 gram adas, 5 gram pulasari, 30 gram daun asam jawa, direbus dengan 500 cc air hingga tersisa 300 cc. Kemudian disaring dan diminum airnya sebanyak 150 cc sebanyak dua kali sehari. Sebagai obat batuk, 5 gram adas yang telah dijadikan bubuk, diseduh dengan 100 cc air mendidih, saring lalu tambahkan madu secukupnya, diaduk, lalu diminum. Lakukan dua kali sehari sampai sembuh.

Mencegah tumor dan kanker, 5 gram adas, 100 gram akar alang-alang, 1-2 batang benalu teh, direbus dengan 1.500 cc air hingga mendidih lalu disaring dan diminum airnya sebanyak 100 cc. Lakukan satu kali sehari.
Logged

Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #33 on: April 03, 2007, 01:05:34 PM »

Kecil-kecil Besar Kegunaannya

Kombinasi bentuknya yang kecil, bundar/lonjong dengan rasa yang manis, juicy, membuat anggur menjadi makanan kegemaran siapapun dimanapun. Selain rasa dan bentuknya, anggur punya kelebihan lain yang tersembunyi, sebuah rahasia besar. Berikut ulasannya.

Keberadaan anggur sudah dikenal sejak adanya peradaban manusia. Konsumen pertamanya kemungkinan adalah para pemburu atau pengumpul makanan karena buah ini bisa tergolong buah-buahan liar. Dengan keunggulan dan rasa yang yummy, anggur populer dan digemari. Arkeologis menyatakan, bahwa buah anggur adalah salah satu tumbuhan pertama yang dikembangkan di bumi. Jenis anggur beragam, namun yang paling menonjol adalah jenis vitis vinifera, yang berasal dari Laut Hitam.

Semakin banyak yang menyukainya, anggur pun dibawa ke berbagai daerah, membuat kegunaan anggur pun kian beragam. Hingga kini, buah anggur dimanfaatkan sebagai buah segar produk olahan seperti minuman fermentasi beralkohol (wine), dijadikan kismis, dan untuk keperluan industri selai dan jeli. Saat ini, peneliti terus melihat kehebatan yang terkandung dalam anggur, khususnya untuk keehatan manusia. Buah ini pun semakin banyak mendapat perhatian, khususnya dunia kesehatan.

Anggur banyak mengandung phytonutrients, yaitu substansi aktif di dalam tanaman yang memberikan aroma, warna dan rasa, juga sebagai pelindung dari bakteri, matahari, dan serangga. Phytonutrients inilah yang membantu manusia melawan atau biasa disebut antioksidan yang melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan radikal. Tambahan lagi, adanya carotenoid dan lycopene yang melawan penyakit.

Penyakit yang bisa dilawan atau dikurangi risikonya oleh zat resveratrol yang terkandung dalam kulit anggur segar antara lain tipe kanker tertentu, termasuk gangguan jantung, penyakit otak, dan penyakit yang berhubungan dengan usia lanjut.

KANKER:
Resveratrol adalah kunci minuman anggur merah kaena terbuat dari kulit anggur (anggur putih tidak). Penelitian terkini pun menyarankan Anda untuk mengonsumsi 4 gelas atau lebih anggur merah setiap minggu untuk mengurango risiko kanker prostat dan tipe kanker tertentu (usus, payudara, perut dan leukemia) hingga setengahnya.

OTAK:
Resveratrol membantu meningkatkan kesehatan otak dan mengurangi potensi gangguan syaraf akut dan krinis, menghambat struktur kecil di disekitar saraf (fibril) yang menyebabkan penyakit Parkinson.

JANTUNG:
Antioksidan dalam anggur mengurangi oksidasi LDL-C yang dipercaya memiliki peran kritis dalam tahap awal proses atherosclerotic. Dalam itu pula, buah anggur mengandung resveratrol. yang menjadi sumber flavonoids, termasuk catechins, quercetin, procyanidis dan anthocyanins yang membantu mencegah penyakit jantung. Flavonoids memberikan anti-sumbatan pada aliran darah seperti yang ada pada aspirin. Hasil studi jus anggur pun memperlihatkan pengurangan pada kolesterol LDL untuk beroskidasi.

Penelitian mengenai kegunaan anggur untuk kesehatan ini disponsori oleh The California Table rape Commission melalui program riset tahunannya.

Tips menyiapkan anggur:
Bersihkan buah anggur dengan air dingin sebelum dikonsumsi. Setelah itu, keringkan atau tiriskan. Jika ingin disimpan, gunting batangnya dan jangan petik buahnya untuk menjaga kesegarannya.
Logged


****************

Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #35 on: April 07, 2007, 10:20:25 AM »

Soymilk salah satu minuman berprotein nabati & hewani yg sgt tinggi...
kata temen gw nyokap na sering sakit2an! maklum dan umur 60++
tp setelah minum soymilk nyokapnya tmn g tuh jd sehat trus.. td nya sering sakit ini lah itu lah skg jd sehat dan ga ada keluhan2 lg..

jd menurut g keqnya buat kita gamer2 yg sering nongkrong di net seharian bagus deh klo minum ini! kan skg udah ada yg praktis di kemas dan di jual di supermarket2 dr kotak gitu...merk vitamlik klo ga salah.... sekian dlu ah. thx








Tips2 memilih kalisum yg TEPAT
« Reply #37 on: May 15, 2007, 11:32:31 PM »

jaman sekarang banyak sekali produk2 kalsium yang beredar, dan memang didalam kandungan kalsium tersebut tinggi, tetapi kadar kalsium yang semakin tinggi bukan berarti makin bagus penyerapan, tetapi bila kadar kalsiumnya tinggi tetapi penyerapan tidak terlalu bagus, ini akan menyebabkan "Batu Ginjal".

disini ada beberapa jenis kalsium:
- Kalsium susu: Banyak sekali kalsium susu yg dijual di pasaran, tetapi kebanyakan orang tidak memperhatikan untuk masalah penyerapannya, Kalsium susu maksimal penyerapan ke tubuh, hanya sekitar 24% penyerapannya, sisanya kebanyakan masuk ke ginjal.

- Kalsium karbonat :Kalsium jenis ini, bahan utamanya dari tulang iga sapi, dan melekul2 dari kalsium karbonat tergolong tidak kecil, berarti untuk penyerapan ke tubuh sudah pasti tidaklah terlalu bagus, karena penyerapan dari kalsium jenis ini maksimal untuk ketubuhnya hanya 14%, dan sisanya kebanyakan masuk ke ginjal, tentu sangat bahaya sekali ini.

- Coral kalsium : Kalsium jenis ini, bahannya utamanya berasal dari terumbu karang di okinawa, jepang. dari segala jenis kalsium didunia ini, kalsium inilah yang terbaik, karena penyerapan ke tubuhnya mencapai 92-98%. kalsium ini juga mempunyai banyak sekali kandungan2 mineral yang diperlukan oleh tubuh. pada waktu itu, ada tim peniliti darimana gua lupa, mereka meniliti orang yang paling tua didunia, dan orang tersebut ada di Okinawa, jepang, dan mereka ditanya, bagaimana bisa begitu?, mereka jawab, setiap kali minum teh, dll, mereka menabur serbuk2 dari coral kalsium tersebut, itulah yg mereka lakukang hingga dapat menjadi setua itu didunia, dan setelah dilihat-lihat, dijepang orang2 yang sudah tuapun masih dapat pergi ke gunung untuk mencari kayu,dll. karena kenapa? karena tulang mereka KUAT.


Jadi, bila anda ingin mengkomsusi kalsium yang tepat, lihatlah bagaian label pada setiap kemasan kalsium yang anda ingin beli, apakah kalsium itu kalsium karbonat atau coral kalsium. ato ga nanya aja ke yg jual2 kalsium, kalo pengen beli kalsium yang terbuat dari coral kalsium.


Semoga Tips ini dapat berguna untuk generasi2 Bangsa Indonesia untuk mencegah oestoporosis, karena penelitian menunjukan, bahwa 2 dari 5 orang diIndonesia terkena oestoporosis, bukan jumlah yang sedikit ini loh.....
Logged

********

Re: Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #39 on: June 02, 2007, 11:59:16 AM »

LAGI-LAGI BUAH
APEL — Jus apel dan bayam (atau dapat dimakan terpisah) merupakan kombinasi unik. Kombinasi kandungan garam mineral dan pektin dalam apel, serta kandungan asam oksalik pada bayam membentuk substansi unik yang memenuhi dinding-dinding usus dan melalui gerakan kimia yang kuat tapi aman “melepaskan” kotoran yang ada di usus besar yang telah mengendap berhari-hari, berbulan-bulan
atau bahkan bertahun-tahun. Kandungan zat pektin dalam apel juga mampu menurunkan kadar kolesterol dan triglycerides yang mengganggu fungsi jantung.

ALPUKAT — Kandungan kalori, lemak dan minyak yang tinggi di dalamnya tidak sajamenjadi sumber enerji yang melimpah yang dibutuhkan pada saat puasa, tetapi juga mengurangi kadar kolesterol dan menjaga kelenturan otot-otot sendi.

PISANG – Daging buah pisang yang lembut melapisi dinding-dinding lambung dan usus sehingga dapat menjadi lapisan anti radang. Pisang sangat membantu bagi mereka yan mengalami masalah peradangan lambung atau usus. Karena daging buah pisang sangat lembut, dianjurkan untuk tidak dijadikan jus.

BELEWAH – Kandungan beta-carotene, pro-vitamin A, magnesium, mangan, seng dan krom pada belewah dapat mengurangi peradangan dan memulihkan luka peradangan jaringan usus. Gula alami dan enzim yang dikandung belewah mempunyai fungsi absorpsi atau penyerapan pada usus sehingga sangat membantu gangguan usus akibat makan tergesa-gesa sehingga makanan tak terkunyah dengan baik, terlalu banyak makan makanan yang berbumbu, endapan obat-obatan, atau rasa mual karena rasa kuatir yang berlebihan.

JERUK — Sari buah jeruk yang banyak mengandung vitamin C sangat baik karena selain menstimulasi sistem kekebalan tubuh, juga menghilangkan sumbatan lendir di tenggorokan, rongga hidung, paru-paru dan perut. Berguna pula untuk membersihkan liver dan menghilangkan rasa sakit di tubuh akibat influenza. Campuran sari jeruk nipis dan madu sangat berkhasiat menyembuhkan radang tenggorokan dan amandel. Bagi mereka yang memiliki gangguan lambung, tentu pilih buah jeruk yang tidak terlalu asam.

KURMA — Kandungan gula kurma yang tinggi membuat kurma menjadi buah yang menghasilkan enerji tinggi. Bahkan ada legenda bahwa Nabi Muhammad SAW berbuka puasa hanya dengan 3 butir buah kurma, tentunya yang berkualitas tinggi. Kandungan gula kurma sangat membantu menyembuhkan luka. Hati-hati bagi mereka yang memiliki penyakit diabetes, jangan terlalu banyak mengkonsumsi buah ini.

PEPAYA dan MANGGA — Jus campuran pepaya dan mangga memiliki kandungan karbohidrat dan enzim yang tinggi. Jus segar ini bermanfaat dalam menanggulangi pembengkakan da peradangan, gangguan pencernaan dan demam. Jus mangga sendiri dapat mengurangi dehidrasi dan memperlancar sirkulasi darah. Sedangkan pepaya melancarkan buang air besar dan mengatasi sembelit.

PEAR – Mengkonsumsi buah pear membantu mengatasi rasa tidak enak di perut akibat kadar asam yang berlebihan yang berasal dari makanan berkalori tinggi, berminyak, dan pedas. Jus pear juga dapat dicampur dengan apel dan sedikit jeruk nipis.

NANAS — Enzim bromealin dalam nanas melarutkan lendir yang sangat kental dalam sistem pencernaan sehingga juga menghancurkan bisul bila ada. Masakan yang dibuat dengan 250 gr Nanas yang diiris-iris, 60 gr cincangan daging ayam dan lada secukupnya yang kemudian digoreng dapat mengatasi penyakit darah rendah dengan gejala lemasnya kaki dan tangan.

DELIMA — Di Irak dan Iran, jus delima yang dibuat kumur terlebih dahulu sebelum diminum membantu membersihkan mulut dan gigi, serta mencegah infeksi sehingga membantu menghilangkan bau mulut yang tidak sedap. Memakan dengan perlahan-lahan buah delima dan mengeluarkan bijinya dapat menjernihkan suara yang serak dan menghindari kekeringan tenggorokan. Manfaat lainnya, kandungan zat tannin dalam buah delima dapat membius cacing gelang, cacing kremi dan cacing pita dalam usus sehingga mereka dapat dikeluarkan melalui air besar. Cara ini sudah biasa digunakan oleh penduduk Mesir dan Vietnam.

TOMAT — Jus tomat segar sangat membantu pembentukan glycogen dalam liver. Menurut penelitian ditemukan bahwa jus tomat menyeimbangkan fungsi liver dengan cepat dan dengan demikian berarti menjaga stamina tubuh dan menyehatkan badan. Garam mineral yang kaya dalam tomat meningkatkan nafsu makan dan merangsang aliran air liur sehingga memungkinkan makanan dicerna dengan baik. Konsumsi tomat yang teratur membantu mengobati penyakit anoreksia (kehilangan nafsu makan).

SEMANGKA — Terlalu banyak mengkonsumsi daging-dagingan, manis-manisan, goreng-gorengan, kopi dan minuman ringan sering membuat darah terlalu banyak kandungan asamnya dan mengakibatkan bintik-bintik merah di kulit. Jus semangka akan merontokkan asam tersebut dan memperbaiki kandungan darah. Bagi penderita diabetes, mengkonsumsi secara teratur jus semangka dapat menjaga meningkatnya gula darah. Kelebihan kandungan asam urik dalam tubuh yang menyebabkan penyakit arthritis, encok dan keracunan urea dapat dihilangkan dengan meminum jus semangka secara teratur dua kali sehari.

KELENGKENG/LENGKENG — Buah ini banyak mengadung sukrosa, glukosa, protein, lemak, asam tartaric, vitamin A dan B. Sebagai salah satu sumber enerji yang besar serta mengembalikan kelancaran aliran enerji, buah yang sangat manis ini berguna untuk meningkatkan stamina sehabis sakit. Kelengkeng sangat baik untuk memenuhi kebutuhan enerji bagi wanita hamil yang lemah atau setelah melahirkan. Memakan buah ini secukupnya secara teratur dapat menambah nafsu makan, mencegah anemia dan pemutihan rambut dini. Selain itu akan mempercepat kesembuhan luka luar. Awas, konsumsi secukupnya saja, kalau kelebihan akan membuat tubuh jadi panas akibat kelebihan energi.

BELIMBING — Meminum atau memakan buah belimbing dan menelannya secara perlahan dapat mencegah dan mengatasi infeksi mulut dan tenggorokan. Campuran belimbing dan madu juga dapat membantu mencegah dan mengatasi kencing batu.

LECI — Selain kandungan protein, lemak, vitamin C, fosfor, dan zat besi, buah leci mengandung sukrosa dan glukosa yang melimpah. Mengkonsumsi buah Leci pada malam hari dapat menambah cadangan energi untuk keesokan harinya.

KELAPA – Air kelapa mengandung sukrosa, fruktosa dan glukosa, sedangkan dagingnya selain tiga hal di atas juga mengandung protein, lemak, vitamin dan tentunya minyak kelapa. Meminum air kelapa muda dan memakan dagingnya dapat mengurangi kegerahan, mulut kering, demam dengan kehausan serta diabetes. Selain itu minum air kelapa muda dipercaya membuang racun dalam darah. Perhatian, terlalu banyak minum air kelapa muda menyebabkan sedikit rasa lemas sementara. Bagi yang memiliki gangguan pada tulang jangan mengkonsumsi banyak air kelapa.




****************

Re: Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #40 on: June 09, 2007, 11:01:24 AM »

Menikmati Bekatul


Kini banyak orang mengonsumsi bekatul. Banyak manfaat yang dirasakan: tubuh fit, jerawat hilang, diabates lenyap.

Ada kebiasaan rutin yang tak pernah ditinggalkan Olga Lydia setiap bangun tidur. ''Bekatul sangat menunjang kegiatan diet saya,'' kata Olga.

Dengan mengonsumsi bekatul, Olga bisa merasa kenyang untuk waktu yang lama. Maka, Olga lebih memilih bekatul ketimbang sereal gandum yang banyak dijual di supermarket. ''Baru setengah jam makan sereal instan, kita sudah lapar lagi,'' ujar alumnus Universitas Parahyangan Bandung itu. Olga juga merasakan manfaat lain: kesegaran dan kesehatan tubuh yang prima. Olga biasa mencampur bekatul yang lembut dengan susu, lalu diminum. ''Cara ini cukup mudah. Dan kebanyakan orang menyukai bekatul karena sifatnya yang instan dan cepat saji,'' ujar finalis Wajah Femina 1994 itu.

Untuk bisa mengonsumsi bekatul, Olga harus berburu ke Bandung, tempat dulu ia pernah menempuh ilmu. Ia membelinya di Jl Murijan, di bilangan Lengkong Besar. Dari situ Olga mendapat bekatul yang sudah siap pakai. Banyak artis ibu kota, juga memesan bekatul dari sana.

Ia terbiasa mengonsumsi bekatul lantaran, orang tua Olga yang berasal dari Jombang, Jawa Timur, sudah terbiasa menyantap bekatul. Kepada Olga, orang tua Olga selalu mengajarkan makan bekatul dan menganjurkan pentingnya mengonsumsi bekatul ini.

Untuk itu, meski banyak orang mencemooh, Olga tetap bertekad tetap mengonsumsi bekatul. Langkah Olga berpengaruh di kalangan artis. Ada yang mengikuti jejaknya. Salah satu di antaranya adalah Devi Alexandra, fotomodel, bintang iklan, dan pemain sinetron. Gadis sampul majalah Aneka kelahiran 25 Desember 1985 itu, meyakini kalau bekatul bisa menopang ketahanan fisik yang prima.

Selama ini, tidak banyak orang yang tahu kandungan gizi makanan itu. Mereka, kata Devi, umumnya merendahkan jenis makanan ini, tanpa membuktikan seberapa besar khasiatnya. Banyak orang melihat bekatul sebagai makanan yang tidak bermutu. Padahal banyak penelitian mengungkapkan tingginya nilai nutrisi dalam bekatul. ''Beberapa zat nutrisi itu tidak terdapat pada beras, meski bahan bakunya sama-sama dari padi,'' ungkapnya.

Dengan giat mengonsumsi bekatul, dia merasa senantiasa bugar. Meski kegiatan sebagai artis cukup padat, namun selama ada bekatul, dia selalu merasa fit dan jarang sakit-sakitan. Makanan lain, bisa jadi menjadi penyebab atas kesehatannya itu. Namun bagaimanapun bekatul, kata model asal Semarang itu, memiliki beragam vitamin, serat, mineral, protein yang cukup untuk kebutuhan nutrisi tubuh. Ini yang menyebabkan ketahanan fisik seseorang bisa selalu tampil prima.

''Padahal saya jarang mengonsumsi obat doping atau penopang ketahanan fisik lain. Mungkin bekatul menjadi salah satu penyebab kekuatan fisik itu, di samping makanan bergizi lain seperti sayur-sayuran, buah, susu dan lainya,'' ujar bintang sinetron 'Prabu Siliwangi', 'Sang Pecinta', 'Sheila' dan beberapa sinetron lainnya itu.

Tradisi makan bekatul memang baru berkembang di lingkungan keluarganya. Mulanya adalah orang tua Devi yang mencoba, karena mengetahui manfaat bekatul. Akhirnya kini semua anggota keluarga Devi, menghidangkan bekatul setiap waktu untuk campuran minuman. Adik Devi, hingga kini masih menyukai bekatul untuk sarapan pagi. ''Barangkali peran orang tua mempengaruhi kebiasaan itu sejak awal,'' tandasnya.

Enny Nufida, remaja putri yang membuat kesaksian di Majalah You Inc (No 52 Maret 2003), bercerita ia bisa terbebas dari jerawat karena mengonsumsi bekatul. ''Wajah terasa kasar dan berjerawat. Bila datang bulan wajah saya memerah dan terasa pedih,'' jelas Enny sebelum mengenal bekatul.

Pergi ke beberapa dokter kulit tak menyelesaikan kasus kulitnya. Suatu hari seorang teman menawari bekatul produksi pabrik di Surabaya dan royal jelly dari Cina. Ia lantas mengonsumsinya tiga kali sehari. ia juga menggunakan bekatul itu sebagai masker. Selang dua minggu kemudian, ia menuai hasil. ''Jerawat di wajah saya mengering dan kecil-kecil,'' ujarnya.

Eko Satriyo juga mempunyai pengalaman dengan bekatul. Anaknya yang baru berusia sekitar setahun, selalu mengompol setiap malam. tapi, tanpa disengaja, ketika ia mengonsumsi bekatul produksi pabrik di Surabaya, anaknya selalu minta. ''Kalo nggak dikasih kadang ngacak-acak, bahkan merebut gelas hingga tumpah deh itu coarse rice powder,'' tulis Eko dalam e-mailnya.

Praktis, setiap minggu anaknya mengonsumsi bekatul skeitar 2-3 gelas. Hasilnya menakjubkan. ''Semenjak itu anak saya jarang sekali ngompol,'' lanjutnya.

Pengalaman Putu Gangsar lebih hebat lagi. Di Majalah You Inc No 52 maret 2003, ia mengaku terkena diabetes, hingga muncul luka di jari kakinya. Dokter memintanya untuk diamputasi, tapi ia tak mau. Ia beruntung bertemu teman yang menarawi bekatul, royal jelly, biogreen, dan teh lingzi. Ia mengonsumsinya, dan kurang dari dua minggu, lukanya mengering.

Simon Mangande juga mempunyai pengalaman serupa. Simon pernah terkena diabetes. Penglihatannya sudah mulai rabun. HbA1c-nya mencapai 10,1 persen. ''Dulu, semalam bisa bangun tujuh kali untuk kencing, dan air seni berbau gula merah yang dipanaskan,'' tulis Simon dalam e-mailnya.

Tapi, cerita itu sudah menjadi masa lalu baginya.
Pada 2002, ia berkenalan dengan bekatul (coarse rice powder - CRP) produksi pabrik di Surabaya. Ia mengonsumsinya berbarengan dengan makanan suplemen lainnya, yaitu royal jelly dari Cina dan biogreen dari Australia. Ia juga makan tomat.

Royal Jelly 4 x 1 saset -> 10 hari
+ Biogreen 1 x 1 saset
+ CRP 3 x 2 sendok
+ makan nasi 3 x satu gelas kecil saja
+ sayur tomat + timun sampai kenyang
+ doa

lalu
Royal Jelly 3 x 1 saset -> 10 hari
+ Biogreen 2 x 1 saset
+ makan nasi 3 x satu gelas kecil saja
+ sayur tomat + timun sampai kenyang
+ CRP 3 x 2 sendok
+ doa

lalu
Royal Jelly 2 x 1 saset -> 10 hari
+ Biogreen 3 x 1 saset
+ CRP 3 x 2 sendok
+ makan nasi 3 x satu gelas
+ sayur tomat + timun sampai kenyang
+ doa
+ jangan pernah minuman manis
+ kalau bisa cabe merah

''Lalu periksa lagi HbA1c, lalu lalu diabetes berlalulah. HbA1c saya turun menjadi 5,7 persen. Menurut standar ahli diabetes melitus Indonesia, HbA1c 4-6 persen itu normal,'' lanjut Simon. Bangun malam untuk kencing pun, ia tak pernah lakukan lagi.

Simon mengatakan, ia mengonsumsi bekatul untuk menjaga agar tidak rakus makan. Sebab, dampak dari minum royal jelly, nafsu makan menjadi meningkat. Royal jelly sendiri merupakan produk lebah yang di antaranya juga bisa menurunkan kadar gula dalam darah. Sedangkan biogreen sebagai antioksidan bagi tubuh.

Sekarang, Simon bisa tersenyum lega. Ia tak lagi berpantang makanan. ''Dulu dilarang dokter makan satu pisang Ambon. Harus hanya sepotong pisang Ambon sekali makan. Sekarang? Sekali makan dua pisang Ambon. sampai-sampai, ibu di warung makan nyengir-nyengir,'' jelas Simon.

Kini, ia masih rajin mengonsumsi bekatul tiap pagi, dan baru berasa lapar setelah pukul 12.00 WIB. Sore makan seperti biasa, dan pukul 21.00 ia minum lagi bekatul dan royal jelly. ''Makannya, wah, nasi sepiring penuh, tambah sayur sepuasnya. Pokoknya kenyang,'' katanya.

Re: Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #41 on: July 12, 2007, 04:49:31 PM »

gw ada kasus gini nih,
tulang tepat di blakang telinga, bisa sakit banget, dan ini bersifat beberapa menit skali, kyk nyut..... berenti... nyuttt.... berenti... ntar setelah beberapa saat bisa ilang, tapi ntar bisa muncul lagi... huehuehue apakah migrain y??? serem de...
kira2 apa anjuran dari kalian yang calon2 dokter ini...
Logged

****************

Re: Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #43 on: November 26, 2007, 09:11:08 PM »

Pengin Sehat Secara Simpel, Minum Saja Jus

SEHAT dan bugar, siapa tak menginginkannya? Segelas jus buah-buahan segar membantu Anda mewujudkannya. Simpel bukan? Dalam dunia fesyen, padu padan lazim dilakukan untuk memilih kostum terbaik dan serasi.

Dunia kuliner pun tak mau ketinggalan, para juru masak bereksperimen dengan aneka bahan makanan sehingga tercipta beragam masakan lezat. Begitu pula dengan minuman. Paduan beberapa jenis buah segar yang diolah menjadi jus menghasilkan cita rasa minuman khas dan bermanfaat. Tak hanya menjaga kebugaran dan kehalusan kulit, juga berkhasiat mencegah dan membantu penyembuhan penyakit tertentu. Stroberi misalnya, berfungsi menjaga stamina, antioksidan, antivirus, dan antikanker, serta membantu penyembuhan gangguan saluran kemih.

Demikian halnya dengan apel yang memiliki segudang manfaat, antara lain menurunkan kolesterol, menurunkan tekanan darah, menstabilkan gula darah, mematikan virus infeksi, meningkatkan kolesterol baik (HDL), antikanker, berguna untuk kesehatan urat saraf. Sedemikian besar faedah buah-buahan bagi kesehatan tubuh, tentu sayang bila dilewatkan begitu saja. Untuk mengenalkan ragam manfaat buah dan sayuran bagi kesehatan, Pendopo Lounge Hotel Borobudur Jakarta menggelar program Healing Juice Promotion hingga 30 November mendatang.

"Saat ini banyak orang yang kembali ke konsep hidup sehat. Salah satunya dengan rajin mengonsumsi minuman sehat seperti jus," ujar Beverage Manager Hotel Borobudur Sofyan Sumadipraja. Di Pendopo Lounge yang terletak di lobby level hotel ini tersedia 10 jenis pilihan jus yang seluruhnya menyehatkan. Rata-rata jus tersebut memiliki kekentalan yang tinggi (pekat). Sebab, terbuat dari buah segar dan hanya ditambah sedikit air. Jus diproses dengan blender ataupun ekstraktor, yang penting kandungan serat dan gizinya jangan sampai hilang.

Selain buah, ada pula beberapa varian jus yang diberi campuran sayuran jenis tertentu yang telah terbukti manfaatnya. Contohnya, jus bernama women's best companion yang merupakan campuran buah melon, apel, dan brokoli. Ternyata, selain dipakai untuk sayur, tumis,dan salad, brokoli cocok dibuat jus. Dalam sayuran berwarna hijau segar ini terkandung provitamin A, vitamin C, asam folat, besi, kalsium, kalium, dan kalsium. Manfaatnya antara lain untuk mengontrol kadar gula darah, mencegah kanker usus besar, dan kanker payudara, melancarkan pencernaan, membentuk otot, dan mengobati tukak lambung.

Untuk mengurangi rasa langu dari sayuran, ditambahkan unsur asam dari buah lemon. Dalam memadupadankan buah-buahan ataupun sayuran, Sofyan tidak mau gegabah. Dia pun mencari referensi dari berbagai literatur, lalu mencampur buah atau sayuran yang punya manfaat hampir serupa. Misalkan buah naga dan jambu biji merah sama-sama punya fungsi antioksidan dan antikanker, lalu dipadukan menjadi jus bernama dragon's power mix. Selain sebagai antioksidan, buah naga juga dipercaya meningkatkan kekebalan tubuh sehingga dapat menghambat perkembangan virus HIV.

Kendati mengedepankan aspek kesehatan, faktor rasa juga tidak diabaikan. Pengunjung yang suka dengan rasa manis boleh saja minta tambahan gula, mengingat rata-rata jus tersaji dengan rasa asli campuran buah (tanpa pemanis). Pengunjung yang datang kan sangat beragam, siapa tahu ada yang mengidap penyakit gula. Sebab itu, saat memesan, kami selalu tanyakan apakah jus mau diberi tambahan gula atau susu kental manis misalnya. "Jadi, fleksibel saja," tandasnya.
www.okezone.com
Logged

Re: Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #44 on: March 09, 2008, 12:27:31 PM »

Suplemen Terbaik untuk Pria


» Boron untuk prostat
Sejumlah studi menunjukan, risiko pria terkena kanker prostat akan turun hingga 65% jika mereka banyak mengonsumsi boron.

Berapa banyak Anda harus megonsumsi boron: Cukup 3 miligram (mg) per hari. Manfaat boron bukan cuma mencegah munculnya kanker, tapi menurut United States Department of Agriculture (USDA), boron juga meningkatkan daya ingat dan konsentrasi.

Tip: Mungkin Anda sedikit sulit menemukannya di toko, tapi Anda bisa mengakalinya dengan makan banyak raisin dan kacang almond.

Beberapa pilihan: Bone Tower 3 mg Nature Plus, ABC Plus 150 mcg Syn Plus.


» Folic acid untuk menurunkan risiko terkena alzheimer
Keunggulan utama folic acid adalah untuk pembentukan sel darah merah. Manfaat lainnya adalah membuat sel-sel saraf agar bekerja maksimal. Folic acid juga menjaga tingkat homocysteine -amino acid yang meningkatkan risiko penggumpalan darah- tetap rendah. Kadar homocysteine yang tinggi dikaitkan dengan tanda awal Alzheimer, misalnya kehilangan memori. Para ahli di Swedia menyebutkan, umumnya pasien Alzheimer mengalami kekurangan folic acid.

Berapa banyak Anda harus mengonsumsi folic acid: 500 mcg dalam sehari mampu menurunkan kadar homocysteine hingga 18% atau lebih.
Tip: Anda juga bisa mendapatkannya dari jeruk, kacang, roti dan sereal.

Beberapa pilihan: Folic Acid 400 mg Nature Health

» Kalsium untuk memperkuat tulang dan menurunkan berat badan
Pria yang banyak mengonsumsi kalsium rata-rata berat badannya lebih ringan ketimbang yang sedikit minum kalsium. Sialnya, kebanyakan pria tidak mendapatkan 1000 mg kalsium per harinya (satu gelas susu hanya memberikan 300 mg kalsium).

Berapa banyak Anda harus mengonsumsi kalsium: Cobalah 1.200 mg kalsium perhari -600 mg pada pagi hari, dan sisanya pada malam hari untuk mengoptimalkan penyerapan.

Tip: Jika Anda biasa meminum 3 gelas susu setiap hari, Anda tidak memerlukan kalsium tambahan. Sebab, Anda malah bisa bermasalah jika mengonsumsi lebih dari 2.500 mg kalsium per hari.

Beberapa pilihan: Cal/Mag Zinc 1000 mg Nature Plus, Cal Mag Zinc 500 mcg Sea-Quill.


» Kromium untuk mencegah diabetes
Anda mungkin mengenal kromium sebagai suplemen untuk perkembangan otot. Tapi jika Anda gemuk atau memiliki nenek moyang yang menderita diabetes... "Konsumsi kromium menjadi salah satu hal terbaik yang bisa Anda lakukan untuk menjaga kadar insulin," kata peneliti di USDA, Richard Anderson, Ph.D. Kromium meningkatkan kesensitifan tubuh pada insulin, membuat kadar gula dalam darah lebih mudah dikendalikan.

Berapa banyak Anda harus mengonsumsi kromium: 35 micrograms (mcg) setiap hari. Baca label dan cari chromium picolante, bentuk kromium yang paling efektif.
Tip: Jika Anda penderita diabetes, bertanyalah pada dokter Anda. "Boleh jadi dokter menyarankan Anda agar mengonsumsi 200 mcg per hari," kata Anderson.

Beberapa pilihan: Sugar Control 200 mg Nature Plus, Fat Burner 150 mcg Sea-Quill, Sugar Shield 200 mcg Sea-Quill

» Coenzim Q10 untuk peningkat energi
Ini disebut sel energyzer. Membuat peningkatan pada energi sel, sekaligus memiliki manfaat baik sebagai antioksidan. Bagus sekali untuk orang dengan diabetes, penderita penyakit jantung -penyempitan pembuluh darah jantung, atau mereka yang suka berolahraga. Sebenarnya tubuh Anda memproduksi sendiri coenzim Q 10, tapi semakin bertambah umur, semakin sedikit produksinya. Sebuah studi menyebutkan, coenzim Q10 dapat melawan kanker, penyakit Parkinson, penyakit Huntington, dan dapat membuat darah lebih encer.

Berapa banyak Anda harus mengonsumsi coenzim Q10: 100 mg setiap hari. Anda tidak akan menemukan coenzim Q10 di dalam multivitamin atau memperolehnya dalam kuantitas berarti melalui makanan.

Tip: Jika Anda minum statin -obat penurun kolesterol, maka konsumsilah suplemen coenzim Q10 hingga 200 mg. Sebab, statin dapat menurunkan fungsi suplemen ini.

Beberapa pilihan: Co Q10 60 mg Nature Health, Co Q10 30 mg Syn Plus.


» Kreatin untuk meningkatkan otot dan daya ingat
Para peneliti di Medical College of Wisconsin menemukan fakta, pria yang minum kreatin dalam 2-3 bulan mampu menambah rata-rata beban bench press nya hingga 7 kilogram dan squat sebanyak 9,5 kilogram. Para peneliti di Australia bahkan menambahkan, hasil tes daya ingat dan inteligensia mereka meningkat setelah enam minggu mengonsumsi kreatin.

Berapa banyak Anda harus mengonsumsi kreatin: 5 gram (g) per hari, dicampur dengan whey dalam protein shake untuk manfaat maksimal.
Tip: Sejumlah pria tidak memperikan respon pada kreatin. Mungkin, mencampurnya dengan gula dapat membantu memicu respon.

Beberapa pilihan: Mega Creatine 3000 mg Twin Lab, Creatine 5 g Universal.

» Glucosamin untuk sendi

Glucosamin sangat bagus buat sendi, terutama jika Anda mulai berumur. Jumlah cartilage di sendi Anda pasti mengalami banyak perubahan sejak Anda berusia 19 tahun dulu, dan mengonsumsi glucosamin -terbuat dari kulit kepiting dan lobster, dapat memperbaiki sekaligus meregenerasi cartilage. Sebuah studi selama 3 tahun pada 200 orang responden yang dipublikasikan di Lancet menyebutkan, glukosamin terbukti mampu meringankan sakit dan kekakuan sendi hingga 25%. Bukan hanya itu, juga membantu mencegah perkembangan osteoarthritis pada lutut. The British Journal of Sports Medicine menambahkan, 88% orang yang menderita sakit sendi melaporkan rasa sakitnya jauh berkurang setelah mengonsumsi glucosamin selama 12 minggu.

Berapa banyak Anda harus mengonsumsi glucosamin: 1500 mg dalam sehari.

Tip: Menurut sebuah studi di Australia, menggosokan krim berbahan glucosamine pada sendi yang sakit dapat mengurangi rasa sakit.

Beberapa pilihan: Ultra RX Joint 1000 mg Nature Plus, Healthy Joint 500 mg Nutrimax, Joint Formula 500 mg Wellness.


» Omega-3 untuk melindungi jantung
Sejatinya, asam lemak omega-3 adalah asam lemak essensial atau asam lemak yang harus dipasok dari luar tubuh. Asam lemak ini memang dibutuhkan sel-sel tubuh terutama bagian membran atau lapisan sel paling luar -agar sel menjadi sehat. Omega-3 juga menjaga agar sistem imunitas tubuh bekerja maksimal, menjaga agar tekanan darah dan tingkat trigliserida tetap rendah, dan membuat jantung berdetak secara teratur. Manfaat lainnya, membuat darah lebih licin sehingga menurunkan risiko terjadinya penggumpalan.


Berapa banyak Anda harus mengonsumsi omega-3: Untuk pria sehat, 1000 mg sehari. Mereka dengan masalah jantung memerlukan 2000-4000 mg.
Tip: Bicarakan dahulu pada dokter Anda -terlalu banyak dapat meningkatkan risiko terkena flu. Minumlah Omega-3 setelah makan, jadi mulut Anda tidak berbau ikan.

Beberapa pilihan: Omega Brite dikeluarkan dalam bentuk gelcaps 500 mg, jadi Anda tidak perlu menelan pil setiap hari. Atau, Salmon Omega-3 1000 mg Nature Plus, Omega-3 1000 mg Wellness, Omega-3 Salmon 1000 mg Sea-Quill.

» Selenium untuk melawan kanker

"Ini adalah satu jenis nutrisi yang mampu secara efektif mencegah kanker," kata Direktur USDA-Grand Forks Human Nutrition Research Center, Gerald F. Combs., Ph.D. Selenium memaksa sel kanker untuk menghancurkan diri. Studi Combs menarik kesimpulan bahwa konsumsi selenium yang lebih tinggi, menurunkan risiko terkena macam-macam jenis kanker seperti kanker prostat, kolon, dan paru paru. Padahal, selenium ini hanya dibutuhkan tubuh dalam jumlah yang sedikit.

Berapa banyak Anda harus mengonsumsi selenium: 200 mcg per hari.

Tip: Minumlah lebih banyak saat Anda sedang sakit. Penelitian pada tikus, yang dilakukan di University of North Carolina, menunjukan, kadar selenium yang rendah membuat virus lebih mudah bermutasi -memperburuk gejala flu. Suplemen selenium alami adalah kacang Brazil, mengandung 100 mcg setiap butirnya.

Beberapa pilihan: Selenium 50 mg Nature Plus, Megavite 16,67 mcg Sea-Quill, Gluthathione Precursors 50 mcg Nutrimax.


» Vitamin E untuk awet muda
"Vitamin E merupakan antioksidan terkuat, menurunkan risiko penyakit mata, jantung, kanker, dan bahkan penyakit Alzheimer," kata dosen nutrisi di Tufts University, Jeffrey Blumberg Ph.D. Vitamin E juga bisa memperbaiki kerusakan otot pasca olahraga.

Berapa banyak Anda harus mengonsumsi vitamin E: 400 international unit (IU) sehari, karena umumnya Anda hanya memperoleh sedikit vitamin E dari apa yang Anda konsumsi sehari-hari. Sebagai contoh: Umumnya multivitamin hanya mengandung 45 IU.
Tip: Anda juga dapat meningkatkan konsumsi Anda dengan makan lebih banyak kacang-kacangan dan minyak. Pilihlah vitamin E alami, ketimbang yang sintesis -lebih sulit diolah tubuh.

Beberapa pilihan: Vitamin E 400 IU Nature Health, Vitamin E 400 IU Nutrimax, Natural Vitamin E 400 IU Wellness.

***************

Re: Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #45 on: March 23, 2008, 11:10:04 AM »

Aku baca ada artikel bagus di majalah Intisari bulan maret 2008, ada artikel yg ditulis oleh seorang dokter yg ebrtugas di sebuah RS di Kalimantan, bahwa dia menerapkan diet protein nabati kepada pasien2 Diabetes/kencing manis sebagai pengganti protein hewani, yaitu yg terutama adalah mengganti daging2an dengan tempe.
Kemajuan yg diperoleh cukup pesat, bahkan ada pasien diabetes yg menderita luka di kaki yg ga sembuh2, setelah diberi tempe (sbg pengganti daging) lukanya mulai mengering,n sembuh kembali jg kadar gula darahnyapun berangsur2 turun n normal lagi.
JAdi buat yg menderita diabetes ato ada sanak sodara/kenalan yg terkena diabetes, bisa dicoba dengan cara ini yaitu mengganti asupan protein hewani dengan nabati yaitu tempe Excellent
Logged
Buat yang mau baca cerita Samkok Masuk Sini


Re: Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #46 on: March 23, 2008, 11:36:38 PM »

» Kalsium untuk memperkuat tulang dan menurunkan berat badan
Pria yang banyak mengonsumsi kalsium rata-rata berat badannya lebih ringan ketimbang yang sedikit minum kalsium. Sialnya, kebanyakan pria tidak mendapatkan 1000 mg kalsium per harinya (satu gelas susu hanya memberikan 300 mg kalsium).

Yup betul sekali,dalam 1 hari seharusnya manusia mendapatkan asupan kalsium 1000mg,walaupun kita makan 4 sehat 5 sempurna kita hanya memenuhi sekitar 250mg asupan kalsium,setiap harinya kita kekurangan asupan kalsium 750 mg..

Fakta yang ada..pada saat kita masih muda kita tidak akan merasakan efek dari kekurangan 750 mg kalsium/hari,efek itu akan terasa seiring usia bertambah,dikarenakan kekurangan kalsium tubuh kita setiap harinya diambil dari tulang kita.maka nantinya akan dikenal penyakit osteoporosis.

Nah untuk itu gua menawarkan 1 solusi dengan mengkonsumsi produk supplement kalsium
1.NUTRIENT HIGH CALCIUM POWDER ( Daya serap kalsium 95 %)
-Penguat tulang ( untuk osteoporosis )
-Mengatasi kram,sakit pinggang,wasir,reumatik,pengapuran
-Wanita haid & menjelang menopause
-Menormalkan tekanan darah & jantung
(Tersedia juga dalam bentuk tablet)

Kualitas produk yang g tawarkan :
-Kalsium alami organik
-Kandungan kalsium tinggi (setiap kotak mengandung 4000mg kalsium atau setara dengan 40 gelas kalsium dalam susu murni segar)
-Aman untuk dikonsumsi (Daya serap 95%)
-Diperkaya nutrisi lengkap
Logged

Re: Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #48 on: March 24, 2008, 06:02:38 PM »

Quote from: qiqi on March 24, 2008, 10:38:27 AM

itu produknya semacam susu gitu? Kayak anlene, HiLo gitu2? Huh

yup seperti cereal dan diminum.. untuk lebih jelas bisa mampir ke thread saya.. thx.. mulai dari sekarang untuk mencegah tulang keropos di hari tua Excellent
Logged


Re: Healthy Foods n drink,Resep2,jenis2 dan manfaat2 nya.
« Reply #49 on: July 01, 2008, 01:03:23 AM »

Khasiat Tomat bagi Kulit
Tuesday, 01 July 2008

Sekelompok ilmuwan asal Inggris menemukan bahwa dengan menambahkan lima sendok makan pasta tomat ke dalam menu diet harian milik 10 orang sukarelawan, ternyata dapat melindungi kulit mereka dari terpaan sinar ultraviolet yang berbahaya.

Seperti yang kita ketahui, sinar ultraviolet dapat mengakibatkan kulit cepat keriput dan bahkan terserang penyakit kanker kulit.
Penelitian yang baru-baru ini dipresentasikan di British Society for Investigative Dermatology ini menduga manfaat tomat untuk kulit manusia tersebut berasal dari kandungan antioksidan lycopene yang dimiliki oleh buah yang sarat vitamin C ini.

Antioksidan tersebut diyakini akan memiliki konsentrasi yang tinggi setelah buah tomat dimasak. Penelitian sebelumnya yang terpisah juga menunjukkan bahwa antioksidan lycopene sangat memiliki kaitan erat dengan penurunan resiko kanker prostat.

Kini para peneliti dari berbagai universitas di Manchester dan Newcastle pun turut meneliti manfaat buah tomat bagi kulit manusia. Mereka memberikan sekitar 55 gram pasta tomat (yang mengandung buah tomat yang telah dimasak) dan 10 gram minyak zaitun setiap hari kepada 10 orang sukarelawan. Sementara 10 sukarelawan lainnya hanya diberikan minyak zaitun saja. Setelah tiga bulan, kulit dari para sukarelawan yang mengonsumsi tomat lebih kuat 33% terhadap terpaan sinar matahari serta memiliki jumlah procollagen yang lebih tinggi. Procollagen adalah molekul yang dapat mempertahankan kekenyalan kulit manusia.
Logged


********************

Tidak ada komentar:

Posting Komentar